Warna Alami

Tampakkah dalam tampang, 

Memilih jadi penumpang

Kebetulan lagi senggang, 

Untuk jadi apa tiada perlu bimbang, 

Padanya yang melihat perlambang;

Menjadi pengisi sebuah ruang, 

Untuk dihidang, 

Tapi.. 

Tidak jadi menunya... 

Tidak pula nama terenak... 

Kalau pun bukan bumbu utama

Atau tanpanya

Nama itu menu tetap sama

Menjabatnya tidak akan mengubah... 

Apa pun yang dia punya

Bukan karena nama belaka

Tapi... 

Bentuk dari bayangannya... 

Walau bayangan itu

Masa lalunya.... 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar